5 Game Buatan Indonesia yang Berbicara Banyak di Internasional

 Pernah gak kalian berpikir kenapa kok tidak ada game buatan Indonesia yang bisa berbicara di dunia ya. Kalian tidak salah juga sih, karena tidak banyak yang tahu kalau ternyata ada game buatan Indonesia yang dikembangkan di Indonesia dan bisa berbicara banyak di Dunia. Gamenya pun beraneka ragam mulai dari game PC, Android, sampai dengan Playstation.

Secara kualitas grafik dan gameplay yang cukup baik membuat game yang dikembangkan oleh studio dalam negeri ini menjadi pembicaraan para gamer di Dunia. Alasan game buatan Indonesia sepi peminat dikarenakan masih banyaknya gamer Indonesia yang menyukai game bajakan. Berikut ini beberapa game buatan Indonesia yang banyak di bicarakan di pentas gamers Internasional.

Dread Out 2

Kalau game Dread Out ini sudah banyak di mainkan oleh youtuber Indonesia. Bahkan tak hanya youtuber Indonesia saja yang pernah memainkan game ini, sekelas PewDiePie juga pernah memainkan game ini. Game bergenre horor ini dikembangkan oleh Digital Happiness ini bisa kalian dapatkan di Steam.

Game ini bercerita tentang anak SMA bernama Linda yang terjebak di kota yang tak berpenghuni. Kota ini di kelilingi oleh makhluk misterius yang bertugas untuk mencegah Linda keluar dari kota ini. Digital Happiness yang selaku pengembang game ini banyak menyematkan budaya Indonesia di dalam Dread Out mulai dari Seragam SMA, hantu lokal, hingga easter egg Bandung. Untuk demo gamenya kalian bisa klik disini.

Fallen Legion

Fallen Legion merupakan game petualang yang bergenre RPG. Walauupun grafik yang ditampilkan game ini sederhana, bukan berarti game ini tidak menarik. Memiliki alur cerita yang menarik merupakan suatu kelebihan dari game ini. Game yang dikembangkan oleh Mintsphere bersama Yummy Yummy Tummy ini bisa kalian mainkan di perangkat PC, PS Vita, PS 4, serta Nitendo Switch. Untuk demo gamenya kalian bisa klik disini.

Ultra Space Battle Brawl

Game yang mengusung konsep perbedaan budaya Indonesia di tahun 80-an yang cukup enak di pandang. Ultra Space Battle Brawl memiliki 10 karakter yang berbeda dengan skil yang berbeda juga. Game yang dikembangkan oleh Mojiken Studio ini bisa kalian mainkan di Nitendo Switch dan PC. dengan membeli di Steam. Untuk demo gamenya kalian bisa lihat disini.

Sage Fusion

Sebenarnya game ini sudah dirilis cukup lama yaitu pada tahun 2013. Walaupunu memiliki grafis yang sederhana, pada saat itu sekuel game sage fusion ini mampu menarik perhatian para gamer dengan gameplay yang menarik. Game yang dikembangkan oleh Kidalang Studio ini bisa dimainkan di perangkat PC dan mobile.

Cute Kill

Game ini dirilis hampir berbarengan dengan game Sage Fusion. Cute Kill ini memiliki alur cerita yang cukup unik, dimana terdapat seorang ibu yang menggendong bayi mencoba kabur dari kejaran zombie denga cara menembaki para zombie itu. Walaupun dirilis sudah cukup lama, game ini cukup menarik dimainkan hingga saat ini. Game Cute Kill dikembangkan oleh Toucten Games dan bisa kalian mainkan di perangkat android dan ios.

Jika kalian menyukai dunia game silahkan kalian kunjungin IDNZE untuk menambah wawasan seputar game. Itulah 5 Game buatan Indonesia yang mampu berbicara banyak di dunia game Internasional. Bila sekiranya artikel ini bermanfaat silahkan kalian share ke temen-temen kalian. Sampai jumpa. 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Game Buatan Indonesia yang Berbicara Banyak di Internasional"

Post a Comment